Desain Rumah Sederhana

Info seputar dunia properti, gambar desain rumah, aksesoris, rab dan bahan bangunan

Jenis-jenis Wallpaper dan Perawatannya

Ibarat sebuah lukisan, dinding merupakan bingkai rumah Anda. Dan rumah tangga Anda adalah lukisan di dalamnya. Lukisan indah seorang pelukis kenamaan pun tak akan tampil menawan tanpa bingkai yang cocok. Demikian pula dengan rumah Anda. Wallpaper atau cat yang tepat serta terawat secara benar mampu mengemas penghuni dan isi rumah agar terlihat lebih harmonis.

Jenis Wallpaper dan PerawatannyaBerbagai jenis wallpaper yang tersedia di pasaran, baik dari sisi desain maupun bahan, menuntut Anda pintar-pintar memilih yang sesuai dengan selera namun tidak mengorbankan aspek kemudahan perawatannya. Pilihlah wallpaper yang sekiranya tidak akan memberatkan Anda sendiri untuk merawatnya di kemudian hari. Ya! Wallpaper memerlukan perawatan rutin untuk membersihkan tumpukan debu, khususnya pada wallpaper bertekstur, atau cap tangan berminyak, terutama jika Anda memiliki anak kecil. Masukkan ini dalam jadwal membersihkan rumah Anda.

Kebanyakan wallpaper saat ini memiliki lapisan (duplex) untuk melindungi kertas di bawahnya. Lapisan tersebut bisa berupa vinil yang berbahan menyerupai plastik. Jangan ambil resiko merusak dinding Anda, kenali tipe wallpaper dan ikuti saran produsen untuk membersihkannya.

Wallpaper berlapis vinil

Sesuai namanya, jenis wallpaper ini memiliki pelapis berbahan vinil atau akrilik sehingga relatif lebih tahan terhadap noda minyak dan air serta lebih mudah dibersihkan. Vinil bisa diusap secara ringan namun hindari penggunaan pembersih yang bersifat mengikis seperti busa kasar atau batu apung. Meski cocok untuk area mana pun di dalam rumah, wallpaper berlapis vinil umum dipakai di ruang anak-anak, dapur, dan area mencuci.

Wallpaper berlapis serat

Tipe ini sangat populer di kalangan desainer interior dan relatif lebih mahal. Karena lapisan serat-serat kainnya yang menempel pada bahan kertas, jenis ini lebih rentan terhadap kelembapan dan noda. Sebagian wallpaper berlapis serat juga memiliki lapisan tambahan berupa vinil atau akrilik. Meski tahan lama, jenis ini sebaiknya tidak dipakai di dapur atau di area di mana anak-anak beraktivitas menggunakan pensil warna atau spidol.

Wallpaper vinil solid

Jika Anda mencari wallpaper yang tahan banting dalam segala kondisi, jenis ini cocok dipakai di ruang bermain anak-anak, area hewan piaraan, atau area mencuci. Bahannya yang murni vinil tahan terhadap air, minyak, dan noda-noda lain serta bisa dicuci atau digosok menggunakan kain lembap yang biasa Anda gunakan untuk membersihkan rumah secara umum asalkan Anda tidak memakai pembersih yang kasar dan mengikis.



Wallpaper murni kertas

Wallpaper berbahan murni kertas memang paling beragam dari segi warna dan desain. Jenis ini juga bisa tampil cantik pada dinding Anda karena sebagian bertekstur dengan efek timbul (embossed). Namun di sisi lain, tipe ini juga yang paling sensitif. Sebagaimana kita tahu, kertas mudah rusak oleh kelembapan, apalagi air. Oleh karenanya, wallpaper murni kertas rentan menampakkan noda air, minyak, atau karya seni corat-coret anak Anda.

Anda dapat menggunakan kemoceng atau kain kering halus untuk sekadar menghilangkan debu tipis pada permukaan wallpaper berbahan apa pun ketika membersihkan rumah. Cara perawatan dan pembersihan wallpaper lebih detil sebaiknya mengacu pada petunjuk yang menyertainya ketika Anda membelinya.

[Penulis : Ady Nugroho]

Updated: 16 September 2014 — 5:04 pm
Desain Rumah Sederhana © 2015 - Contact - Privacy - Disclaimer - Sitemap Frontier Theme