Desain Rumah Sederhana

Info seputar dunia properti, gambar desain rumah, aksesoris, rab dan bahan bangunan

Pengetahuan Dasar Menggambar Desain Rumah

Menggambar desain rumah merupakan keahlian yang dipelajari melalui pendidikan formal. Kepada yang ahli mendesain rumah, orang-orang menjulukinya arsitek. Untuk menjadi seorang arsitek dipelukan mengikuti pendidikan formal di perguruan tinggi minimal 4 tahun. Pendidikan formal terendah yang yang memberikan keahlian menggambar desain rumah adalah SMK jurusan arsitektur/sipil. Para lulusan SMK tersebut memiliki keahlian sebagai pelaksana lapang, sebab mereka mengerti membaca gambar desain rumah, dan yang sudah berpengalaman lapang bisa menjadi juru gambar (drafter) yang biasanya diberi tugas menggambar desain rumah yang didesain oleh seorang arsitek.

pengetahuan dasar menggambar desain rumah

Pengetahuan dasar menggambar desain rumah adalah mengenal nama-nama bagian gambar konstruksi sebuah bangunan, mulai dari gambar denah, lantai, dinding, beton (sloof, kolom, balok), dinding, atap, plapond, dan detail (pondasi, sambungan kayu, kusen, jendela, dll.). Selain mengenali nama-nama dan jenis gambar, juga harus menganal nama-nama dan jenis material yang akan digunakan dalam bangunan.

Seseorang yang tidak pernah belajar formal ilmu bangunan/arsitektur, tetapi ada keinginan untuk belajar sendiri menggambar desain rumah harus diawali dengan mempelajari pengetahuan dasar yang saya sebutkan di atas. Pada era sekarang ini dimana segala macam informasi dan ilmu pengetahuan bisa didapat di internet, untuk mengenal nama-nama dan jenis gambar bangunan yang saya sampaikan di atas tinggal browsing saja di Google, hanya dalam hitungan detik Anda sudah bisa mendapatkannya. Misalnya seperti apa gambar pondasi rumah, maka Anda tinggal ketik di Google “Contoh Pondasi Rumah”, maka ratusan, bahkan ribuan gambar bisa Anda dapatkan. Begitu pula dengan gambar-gambar lainnya.



Setelah Anda mendapatkan gambar-gambar tersebut, langkah selanjutnya Anda bisa pelajari satu persatu, dimana pada gambar tersebut ada notasi (nama-nama) istilah konstruksi. Dengan rajin dan tekun, maka Anda perlahan-lahan akan mengenal nama-nama gambar dan istilah teknis/konstruksi.

Setelah mengenal nama-nama gambar dan istilah-istilah konstruksi, selanjutnya Anda harus mengenali nama-nama bahan material bangunan. Untuk itu caranya sama saja, cukup browsing di Google ketik : “Daftar nama-nama material bangunan”, maka dalam hitungan detik Anda akan mendapatkannya.

Setelah Anda mengetahui pengetahuan dasar menggambar desain rumah, Anda bisa mulai mempraktekan dengan cara menggambar secara manual dengan menggunakan pensil dan penggaris. Anda sebelum bisa menggambar desain rumah secara manual jangan berfikir dulu menggambar di komputer menggunakan software gambar seperti Autocad, SketchUp, dll., sebab pada dasarnya sofware-software gambar tersebut adalah hanya sebagai pengganti pensil dan penggaris. Bealajar menggunakan software gambar sangat mudah, bila dibandingkan dengan belajar menggambar manual. Apabila Anda sudah mahir menggambar rumah secara manual, maka jika Anda menggunakan software akan lebih mahir lagi. Tetapi jika Anda tidak bisa menggambar rumah dengan cara manual, sekalipun Anda memahami menggunakan software gambar, maka Anda tetap tidak akan bisa menggambar rumah menggunakan software tersebut. Apabila pada suatu saat Anda sudah bisa menggambar rumah, maka selanjutnya Anda bisa belajar membuat RAB rumah yang sudah Anda desain sendiri.

Itulah perlunya pengetahuan dasar menggambar desain rumah sebelum Anda mempraktekan menggambar desain rumah. Pengetahuan tanbahan tentang cara-cara menggambar rumah bisa Anda kunjungi website Menggambar Desain Rumah yang khusus membahas tentang menggambar rumah.

Updated: 18 Oktober 2014 — 5:22 pm
Desain Rumah Sederhana © 2015 - Contact - Privacy - Disclaimer - Sitemap Frontier Theme